KARTU EMPAT DIMENSI: MEDIA PEMBELAJARAN FLASHCARD YANG MENYENANGKAN

A. Pengertian
Kartu empat dimensi adalah sebuah media pembelajaran yang baru, asik, menyenangkan, dan unik. Mengapa baru? Sebab, kartu empat dimensi menawarkan pengalaman baru dalam belajar. Kartu empat dimensi ini adalah produk dari Octagon Studio 4D+. Selain Octagon Studio 4D+, Orions Studio juga membuat media yang sama. Berbeda dengan Octagon Studio 4D+, Orions Studio yang memiliki tag line “Kreatifitas tanpa batas” ini hanya memproduksi satu jenis kartu, yaitu huruf hijaiyah.

Kartu empat dimensi dari Octagon Studio 4D+ ini asik dan menyenangkan. Setelah saya coba, hal pertama yang muncul dalam pikiran adalah mengapa saya baru mengenal kartu ini. Karena kartu ini menyenangkan, maka saya tunjukkan pada ponakan saya, hasilnya, untuk beberapa saat ponsel pintar saya disita oleh mereka. Kartu empat dimensi ini unik sebab gambar yang kita lihat seakan-akan hidup dan nyata. Efek nyata ini semakin terasa dengan adanya suara latar dari kartu yang dipindai melalui ponsel pintar.

Kartu empat dimensi Octagon Studio 4D+ adalah sebuah media pembelajaran yang dikembangkan dengan menggunakan teknologi augmented reality (AR) atau yang dalam bahasa Indonesia dikenal dengan istilah realitas tertambah. Menurut Wikipedia, Augmented reality adalah teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata. Tidak seperti realitas maya yang sepenuhnya menggantikan kenyataan, realitas tertambah sekadar menambahkan atau melengkapi kenyataan. Untuk lebih jelas tentang realitas tertambah (augmented reality), dapat membuka laman Wikipedia berikut: Relitas Tertambah.

B. Jenis
Kartu empat dimensi Octaland tersedia dalam beberapa macam pilihan. Pilihan kartu empat dimensi Octaland di antaranya: Animal 4D+; Octaland 4D+; Space 4D+; Dinosaurus 4D+; dan Octaland 4D+ Colour Me. Animal 4D+ adalah satu set kartu empat dimensi yang berisi 26 kartu abjad bergambar binatang. Animal 4D+ juga berisi informasi umum mengenai binatang yang ditampilkan. Jadi, selain mengenal abjad, kartu Animal 4D+ juga mengajarkan informasi yang berkaitan dengan binatang. Adapun abjad beserta nama binatang yang terdaftar dalam kartu ini di antaranya, A = ant,  B = bear, C = cow, D = dog, E = elephant, F = frog, G = giraffe, H = horse, I  = iguana, J = jelly fish, K = kangoroo, L = lion, M = monkey, N = narwhal, O = octopus, P = pig, Q = queen bee, R = rabbit, S = snake, T = turtle, U = urial, V = vulture, W = whale, X  = x-ray fish, Y  = yak, dan Z  = zebra.

Kemudian, Octaland 4D+ adalah satu set kartu yang berisi 26 kartu abjad bergambar jenis-jenis profesi. Jenis-jenis profesi yang terdapat dalam kartu Octaland 4D+ di antaranya, A = astronouts,  B = builder, C = chef, D = dancer, E = engineer, F = fire fighter, G = gardener, H = hair dresser, I  = interior designer, J = jockey, K = king, L = librarian, M = magician, N = nurse, O = orthodontist, P = policeman, Q = quantity surveyor, R = racer, S = scientist, T = teacher, U = used car salesman, V = vet, W = writer, X = x-ray operator, Y = yoga instructor, dan Z = zookeeper. Sama seperti Animal 4D+, kartu  Octaland 4D+ juga menyediakan beberapa informasi terkait dengan profesi yang ditampilkan.

Kartu selanjutnya adalah Space 4D+. Space 4D+ adalah satu set kartu yang berisi 37 kartu. Kartu-kartu tersebut berisi beberapa gambar planets, rovers, space mission, satellites, dan space objects. Kartu Space 4D+ juga menyediakan informasi singkat mengenai kartu yang ditampilkan dengan cara memindai kartu. Beberapa kartu pada kategori planets terdiri dari, mercury, venus, earth, mars, jupiter, saturn, uranus, neptune, dan pluto

Kemudain kategori rovers terdiri dari Lunokhod I (1970), Lunar Rovers (1971), Sojourner (1997), Spirit/Opportunity (2004), dan Curiosity (2011). Kategori space mission terdiri dari Soyuz (1960), Vostok Mission (1961), Gemini Mission (1964), Surveyor (1966-1968), Apollo 15 (1971), Voyager (1977), Space Shuttle (1981), Deep Impact (2005), dan Kepler (2009). Selanjutnya kategori satellites, kategori ini terdiri dari International Space Station, Sputnik (1957), Explorer I (1958), Asterix (1958), Osumi (1970), Prospero (1971), Kosmos 2175 (1992). Kategori kartu terakhir adalah space object, space object terdiri dari asteroids, black hole, comet, meteor, nebula, dan supernova.

Berikutnya adalah satu set kartu Dinosaurus 4D+. Dinosaurus 4D+ berisi kartu yang bergambar hewan-hewan purbakala yang disertai dengan infomasi umum menganai hewan tersebut. Hewan-hewan purbakala dalam kartu Dinosaurus 4D+ adalah sebagai berikut, ankylosaurus, apatosaurus, brachiosaurus, compsognathus, dilophosaurus, gallimimus, gigantosaurus, iguanodon, kronosaurus, pachycephalosaurus, parasaurolophus, pentaceratops, plesiosaurus, pteranodon, rhamphorhynchus, spinosaurus, styrocosaurus, triceratops, dan tyrannosaurus rex

Kategori terakhir adalah Octaland 4D+ Colour Me. Octaland 4D+ Colour Me adalah sejenis buku mewarnai. Buku ini dapat menyajikan gambar yang telah diwarnai menjadi nyata atau seolah-olah hidup. Buku mewarnai Octaland 4D+ Colour Me dapat diwarnai dengan alat warna yang dijual bebas di toko. Setelah diwarnai, ketika dipindai dengan ponsel pintar yang sudah ditanami dengan aplikasi Octaland 4D+ Colour Me, gambar yang muncul adalah gambar dengan warna yang sama ketika diwarnai. Adapun karakter yang diwarani dalam buku ini berdasar pada kartu Octaland 4D+. Artinya ada 26 karakter yang dapat diwarnai dalam buku Octaland 4D+ Colour Me.

C. Cara Penggunaan dan Langkah
Sebagaimana lazimnya teknologi augmented reality (AR), kartu empat dimensi dari Octagon Studio 4D+ bekerja dengan menggabungkan dunia maya dan dunia nyata. Dunia maya yang dimaksud adalah aplikasi melalui ponsel pintar, sedangkan dunia nyata adalah kartu empat dimensi. Setiap kategori kartu memiliki aplikasi tersendiri. Misal, untuk kategori kartu Animal 4D+ dengan nama aplikasi yang sama, yaitu Animal 4D+. Begitupun dengan kategori Octaland 4D+; Space 4D+; Dinosaurus 4D+; khusus untuk Octaland 4D+ Colour Me, aplikasi yang digunakan adalah Octaland 4D+. Aplikasi tersebut dapat diunduh di Google Play untuk Android dan App Store untuk iOS (Apple) secara gratis selama koneksi internetnya lancar dan kuota internetnya mencukupi.

Berikut adalah beberapa langkah untuk menggunakan kartu empat dimensi:
1. Siapkan kartu empat dimensi
2. Unduh aplikasi di Google Play (Andorid) atau App Store (iOs)
3. Masukkan serial number ke aplikasi
4. Selanjutnya, adalah pemindaian, letakkan ponsel pintar di atas atau di depan kartu empat dimensi
5. Selama proses pemidaian, beri jarak agar semua gambar terlihat pada layar ponsel pintar anda
6. Terakhir, kreatifitaskan imijinasi anda dengan berbagai macam kartu empat dimensi, selamat mencoba.

D. Model Pembelajaran Kartu Empat Dimensi
Model pembelajaran dengan menggunakan kartu empat dimensi pada dasarnya hanya membutuhkan imajinasi dan kreatifitas. Semakin luas imajinasi dan kreatifitas anda, maka model yang dikreasikan akan semakin kaya. Berikut adalah beberapa model pembelajaran menggunakan kartu empat dimensi:

1. Belajar Mengenal Huruf
Model pembelajaran mengenal huruf dengan kartu adalah model yang sudah umum dan klasik. Model pembelajaran ini sangat praktis untuk dilakukan. Setelah anda selesai menyiapkan kartu empat dimensi dan mengunduh aplikasi pada ponsel pintar anda, langkah selanjutnya adalah mengajarkan huruf-huruf yang ada pada kartun empat dimensi tersebut. 

Cara mengajarkan huruf dengan kartu empat dimensi dapat ditempuh dengan cara baca dan tiru. Pertama anda membaca huruf dan nama hewan atau pekerjaan yang dimulai dengan huruf yang anda tunjukkan pada ponsel pintar anda. Selanjutnya, minta kesediaan siswa, ponakan, anak, ayah, ibu, om, tante, suami, istri atau siapa pun yang anda ajak untuk menirukannya.

Cara lihat dan sebut. Cara lihat dan sebut ini hampir sama dengan cara baca dan tiru. Hanya saja keaktifan pada cara ini lebih bertumpu pada siswa atau orang yang anda ajar. Adapun hal pertama yang dilakukan adalah menunjukkan kartu empat dimensi yang sedang dipindai dengan ponsel pintar. Selanjutnya, minta siswa atau orang yang anda ajar untuk menyebutkan apa yang dilihat.  

2. Belajar Bercerita dan Mendongeng
Bercerita atau mendongeng dengan menggunakan media gambar cukup efektif untuk menarik perhatian siswa. Namun, cara ini jika tidak dipersiapkan dengan benar, maka cerita yang akan ditampilkan tidak menarik. Salah satu cara untuk meningkatkan perhatian adalah dengan menambahkan hal baru. Ketika ada hal baru atau sesuatu yang belum dikenal, maka perhatian seseorang akan bertambah. Berkaitan dengan itu, salah satu bidang ilmu pengetahuan yang selalu diperbarui adalah teknologi. Teknologi yang dimaksud adalah kartu empat dimensi.

Cara bercerita atau mendongeng dengan menggunakan kartu empat dimensi adalah sebagai berikut:
a. Tentukan tema cerita yang akan dikisahkan (misal bertema binatang). 
b. Siapkan naskah cerita. Naskah ini dapat dibuat sendiri, mengambil cerita yang sudah ada. Cerita yang sudah ada dapat diambil secara utuh atau diedit. 
c. Catat atau identifikasi unsur-unsur cerita, baik intrinsik atau ekstrinsik. Hal ini penting agar pencerita dapat mengetahui berapa tokoh yang akan diceritakan, apa peran dan wataknya, latar cerita bahkan hingga nilai atau pesan yang akan disampaikan. Sehingga membantu dalam proses penceritaan.
d. Siapkan kartu empat dimensi sesuai dengan hasil dari identifikasi unsur cerita.
e. Siapkan ponsel pintar atau tablet. 
f. Agar hasil atau tampilan cerita lebih besar, anda dapat menyambungkan ponsel pintar atau tab anda ke proyektor. Cara menyambungkan ponsel pintar atau tablet ke proyektor dapat dilakukan dengan menyediakan kabel converter (VGA atau HDMI). Video tutorial dapat dilihat di sini 
g. Pindai kartu empat dimensi dengan menggunakan ponsel pintar atau tablet
h. Selamat menceritakan kisah atau dongeng anda.
Berikut adalah beberapa contoh kartu empat dimensi yang dapat diunduh secara gratis:

Posting Komentar untuk "KARTU EMPAT DIMENSI: MEDIA PEMBELAJARAN FLASHCARD YANG MENYENANGKAN"